Tips ini dulu saya ambil dari blog goyang Karawang, Tips ini bukan sembarang tips, perlu pengorbanan tapi asyik kalau dijalani dengan senyuman, apalagi hasilnya sangat masuk akal. Jadi, menurut beliau untuk mendapatkan trafik pengunjung yang banyak atau lumayan, minimal dalam sehari kita berkomentar di 100 blog dengan tentunya menaruh link blog kita di komentar tersebut. Keuntungannya, minimal si pemilik blog-blog tersebut melakukan kunjungan balik ke blog kita. Bonusnya komentator lain di blog tersebut pun ikut terpancing mengunjungi blog kita, apalagi kalau komentar kita berada diposisi atas, kalau kata warga kaskus sih, pertamax gan..
– Yang pastinya lagi selain dapat trafik, ada backlink juga untuk menambah pundi-pundi backlink blog kita :p
Nah, perlu saya tambahkan.. biar tidak dinilai melakukan spaming.. usahakan komentar yang kita buat sesuai dengan konten yang kita komentari.. hindari melakukan komentar seragam disemua blog tersebut, misalnya seperti ‘makasih infonya sob’ / ‘artikel yang bagus’ dsb… hehe… kalau semuanya seperti itu ya wajar kalau dianggap nyepam..
Mmmm… 100 blog? Gila gak kebanyakan tuh? Ya.. teman-teman bisa sesuaikan sendiri lah… bisa jadi setengahnya aja.. ya 50 blog sehari… atau 25 blog sehari.. intinya kan semakin banyak ya semakin besar hasilnya dan tentunya semakin besar juga pengorbannnya.. Yang mesti jadi catatan juga, saya sarankan gak usah terlalu terfokus pada blog yang kolom komentarnya bestatus dofollow.. karena setahu saya, tidak sedikit yang nofollow pun yang menghasilkan backlink yang bagus.. semakin hari Om Google menjadi 5 kali lebih cerdas dari kita kayaknya.. hehe…. Seperti kata bijak : “Segala sesuatu yang dilakukan dengan iklas pasti akan mendapatkan balasan yang lebih baik!” Setuju?
1 komentar:
cukup sinkat n jelas infoxa...sukses slalu sob...
Posting Komentar